Minggu, 07 Juli 2013

Kupu-kupu itu Aku

..judul yang sama dengan catatanku.. Catatan yang bahkan aku lupa kalo aku pernah bikin. Catatan yang teronggok dengan elegan di pojokan folder, menunggu dengan setia untuk dibaca lagi. Padahal isinya membakar semangat loh. :D

29 Agustus 2011.
Itu tanggal buatnya.
Mungkin catatan ini aku buat di Malang dan kejadian sebenarnya di Madiun.
Dan mungkin juga aku abis ngomel unyu atas sesuatu (terduga sih pas krisis semangat ngejar target skripsi atau deg-degan mau ujian skripsi. Bhihik!) dan kebetulan papa abis baca atau nonton yang bikin beliau terinspirasi untuk menyemangati anak bungsunya.

Ini isi catatanku:

Aku anak yang penuh ketidaksempurnaan. Aku sering menangis, walau terlihat baik-baik saja.

Suatu hari Papa berkata:

“Ada professor yang sedang mengamati kepompong. Ada dua kepompong dan pada dua-duanya terlihat kupu-kupu yang kesulitan keluar dari kepompong. Profesor itu membantu kupu-kupu pada kepompong pertama untuk keluar dan membiarkan yang satunya berjuang sendiri.
Kupu-kupu pertama yg sudah keluar sedang belajar terbang. Sedangkan yang lainnya tampak menderita karena kesulitan keluar. Butuh waktu yang lama untuknya agar lepas dari jeratan kepompong.
Apa yang terjadi?
Kupu-kupu pertama yang sudah lama belajar terbang tetap tidak bisa terbang dengan sempurna. Kepakan sayapnya jelek.
Kupu-kupu kedua yang baru saja keluar, mengepakkan sayapnya dengan anggun dan dapat terbang dengan indah. Sempurna!”

Aku mendengarkan cerita Papa dengan asyik. Lalu tiba-tiba Papa menyambung, 

“Kamu itu kupu-kupu kedua. Walau harus menderita dulu, papa tau kamu bisa menyelesaikan segala sesuatu dengan baik. Ada prosesnya…”

Aku cuma bisa tersenyum bangga. Ya, kupu-kupu itu aku!


Aku bacanya sambil mlongo. Dasarnya pelupa yaa.. jadi terasa kayak baru dikasi motivasi. Hehehe.. Terharu dan makjleb di saat yang bersamaan. :D


Teruntuk diriku sendiri dan untuk siapa saja yang sedang berjuang, baca ini berulang kali.
Hadapi tantangan dan jangan pernah menyerah! ^^/

0 komentar:

Posting Komentar